Masihkah ada cintaMu
Jika aku selalu ragu terhadap semua kebesaranMu
Masihkah Kau ingatkan aku
Jika aku lupa akan janji setiaku
Maafkan aku …, Ya Rabb telah enggankan aku untuk selalu melihatMu, kemarin
Jangan biarkan aku …Yang selalu terpedaya oleh bisikan-bisikan tak berguna
Sebenarnya…Tak ada artinya kehadiranku tanpaMu
Apalah … aku!Kecuali Engkau, yang kucintai sepenuh hati!
Ya Rabb…Hanya Engkau yang selalu kulihat di ujung mataku
Sedekat udara yang selalu kuhirup …, nafasMu!
Hingga menyelusup diantara jiwa dan ragaSinarMu…, hiasi batinku terangi jalan
Ya Rabb, Cintaku! Jangan Kau palingkan wajahku pada selain kemuliaanMu
Sebab aku …, tak akan hidup tanpa bimbinganMu
Hinanya aku! Tanpa kehadiranMu didadaku
Maafkan aku! Kekasih sejatiku …
Biarkan wangiMu mengendap di jantungku
Dan aku kan selalu bisa melihatMu melalui aliran-aliran darah yang aliri ragaku
Hanya CintaMu yang kuatkan hidupku
Enggan kucintai selainMu
Maafkan segala kesalahan yang telah kulakukan…., Ya Rabb !Karena aku tahu…Kau selalu mencintaiku setulus hatiMu
Cairo, 3 maret 2008
i'm back! keluh kesah ART!
12 years ago
0 komentar:
Post a Comment